KPU Palopo Massif Sosialisasikan Cara Pindah Memilih

429
ADVERTISEMENT

PALOPO — Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyiapkan berbagai cara untuk sosialisasi pemilu 2019 agar masyarakat menggunakan hak pilihnya.

Jumat (01/03/2019) KPU menyasar karyawan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kota Palopo. Sosialisasi dihadiri, Komisioner KPU Palopo, Jaya Hartawan (Divisi Sosialisasi, Parmas dan SDM) dan Abd. Haris Mubarak (Divisi Data dan Informasi).

ADVERTISEMENT

Jaya Hartawan mengatakan, sosialisasi yang dilakukan guna memperluas informasi berkenaan dengan pindah memilih di sejumlah tempat yang berpotensi adanya pemilih yang ingin mengurus pindah memilih.

” Sosialisasi ini kami sampaikan agar lebih massif. Tidak cuma lewat media, brosur dan lainnya, tapi juga dengan mendatangi langsung tempat-tempat yang berpotensi adanya pemilih yang ingin mengurus pindah memilih,” katanya.

ADVERTISEMENT

Untuk pindah memilih kata dia kata Jaya KPU terlebih dahulu melakukan pengecekan identitas penduduk.

” Apakah sudah terdaftar atau belum dalam DPT Nasional. Kalau sudah terdaftar, baru kami terbitkan form model A.5-KPU. Jika belum terdaftar, tidak bisa kami keluarkan formnya,” ungkapnya.

Kabid SDM Umum dan Komunikasi Publik BPJS Palopo Sukur , menyambut baik kedatangan KPU Palopo.

Menurutnya, apa yang telah dilakukan pihak KPU, sangat diperlukan oleh masyarakat terlebih lagi untuk karyawan BPJS Palopo yang kemungkinan sebagian belum mengerti tentang mekanisme pindah memilih. (has)

ADVERTISEMENT