PALOPO-Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo, menyiapkan anggaran sebesar Rp. 1 miliar, untuk menanggulangi penyebaran virus corona. Anggaran tersebut, diambil dari dana contingency atau biaya tidak terduga.
Juru Bicara (Jubir) penanggulangan Covid-19, dr Ishaq Iskandar, mengatakan jika Pemkot telah melakukan persiapan yang cukup matang, untuk menangani virus yang dikenal dengan sebutan Covid-19 ini.
“Kita sudah siapkan dana contingency. Semuanya telah dipersiapkan. Kita siapkan anggaran Rp1 miliar, namun bisa ditambah sesuai kebutuhan kita,” katanya, Senin (23/3/2020).
Mantan Kepala Dinas Kesehatan Kota Palopo ini merincikan, jika anggaran tersebut akan digunakan untuk membeli Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga kesehatan di Kota Palopo.
“APD bagi tenaga kesehatan sudah ada, termasuk masker, baju hamzuit dan perlengkapan lainnya, dan sementara kita pesan lagi, untuk dibagikan kepada yang membutuhkan,” terangnya.
Lebih jauh, dr Ishaq mengungkapkan jika Pemkot Palopo menggratiskan pemeriksaan kesehatan terkait virus corona, untuk seluruh masyarakat Kota Palopo. “Pemeriksaan untuk corona ini kita gratiskan,” ungkap Asisten III Pemkot Palopo ini.
Berdasarkan update terbaru Covid-19 di Kota Palopo, Senin 23 Maret 2020, pukul 17.49 Wita, hinga kini Orang Dalam Pengawasan (ODP) sebanyak 18 orang, 16 orang masih dalam pemantauan dan 2 orang selesai pemantauan. (Sya)