MASAMBA–Tim gerak cepat (TGC) Luwu Utara melaporkan jika pada hari ini telah dilakukan Rapid Test massal di Pasar Tarue, Kecamatan Sabbang Selatan, Rabu 24 Juni 2020.
Ada sebanyak 154 orang yang dilakukan pemeriksaan, dan jumlah yang reaktif hanya sebanyak 1 orang, sedangkan sisanya yakni 153 orang dinyatakan non reaktif.
Komang Krisna lewat rilis resmi, yang diterima Koran Seruya juga melaporkan bahwa kegiatan tersebut akan terus dilakukan oleh Pemda Luwu Utara untuk mendeteksi virus corona di tengah masyarkat dan merupakan salah satu upaya untuk menekan penyebaran virus corona menyebar di pasar-pasar tradisional.
“Kinerja Pemda Luwu Utara dalam menekan penyebaran virus corona terus dilakukan sehingga sampai saat ini angka proporsi kesembuhan kasus covid 19 terus meningkat, yaitu sebesar 82,2%, yang dirawat/karantina sebesar 15,6% dan yang meninggal dunia 2,2%,” rinci Komang dalam siaran persnya.
Selanjutnya, masih kata Jubir Covid-19 Lutra itu, untuk merespon adanya kasus positif covid 19 dari Dinas Kesehatan Palopo yaitu atas nama AI yang beralamat di Desa Mulyorejo (baca: penjual gorengan di Rampoang) ternyata berdasarkan hasil investigasi lapangan yang dilakukan Camat Sukamaju Selatan menyebutkan bahwa yang bersangkutan tidak pernah kontak pada keluarganya di Mulyorejo Kec. Sukamaju Selatan Luwu Utara.
“Jadi kesimpulannya yang bersangkutan tidak terpapar di Kabupaten Luwu Utara,” jelas Komang.
Di akhir keterangan tertulisnya, Komang menambahkan pesan, pada situasi wilayah dalam puncak pandemi maka sikap patuh dan disiplin warga adalah kunci utama untuk keluar dari krisis covid-19 ini.
“Mencermati naik turunnya kasus harian yang dilaporkan itu memberi pesan kepada semua masyarakat untuk lebih patuh dan disiplin dalam penegakan protokol kesehatan. Sehingga masyarakat bisa lebih tangguh dalam menghadapi pandemi covid-19,” Komang Krisna memungkas.(iys)