Kepala OPD dan Anggota Dewan Luwu Timur Terima Vaksin Tahap II

67
ADVERTISEMENT

MALILI – Sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Anggota DPRD Luwu Timur, menerima vaksin tahap II termin II di Kantor DPRD Luwu Timur, Senin (22/3/2021).

Selain Kepala OPD dan anggota dewan, vaksinasi tahap II ini, juga diikuti oleh Pengadilan Negeri (PN) Malili.

ADVERTISEMENT

Hal tersebut dikatakan oleh Ketua Tim Pelaksana Program Vaksinasi atau Penyuntikan Vaksin Covid-19 Luwu Timur, Andi Tulleng, kepada awak media. “Vaksin untuk anggota dewan, PN Malili dan sejumlah kepala OPD,” katanya.

Sekedar informasi, vaksinasi tahap dua termin pertama diberikan kepada anggota Polres Luwu Timur dan TNI. Vaksin dilaksanakan di Polres Luwu Timur, Jl Andi Djemma, Kelurahan Malili, Kecamatan Malili, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (10/3/2021) lalu.

ADVERTISEMENT

Ada 356 anggota Polres Luwu Timur dan polsek yang meneruma vaksin tersebut.

Saat ini, total kasus Covid-19 di Luwu Timur sebanyak 3.803 orang, sembuh 3.683 orang. Sedangkan pasien Covid-19 yang meninggal sudah 62 orang. Jumlah pasien Covid-19 saat ini sisa 120 orang. (Rah/Sya)

ADVERTISEMENT