Api Berhasil Dijinakkan, Polisi Mulai Usut Penyebab Kebakaran Masjid Agung Belopa Luwu

5818
ADVERTISEMENT

BELOPA–Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Luwu dibantu sejumlah pihak seperti unsur TNI, Polri, dan Satpol-PP serta masyarakat, akhirnya berhasil menjinakkan api yang membakar Masjid Agung Belopa Kabupaten Luwu, Selasa ( 29/01/2019). Api membakar kubah utama dan sejumlah titik di bagian atas masjid raya milik Pemkab Luwu ini.

Setelah hampir sekitar satu jam, api berhasil dipadamkan. “Alhamdulillah, api bisa dipadamkan berkat kerja keras petugas Damkar dibantu aparat TNI, Polri, Satpol-PP dan masyarakat,” ujar Ansir Ismu kepada KORAN SeruYA.

ADVERTISEMENT

(BERITA TERKAIT):  VIDEO dan Foto-Foto Masjid Agung Luwu Belopa Terbakar, Petugas Damkar Kewalahan Padamkan Api

Setelah api padam, polisi mulai menyelidiki penyebab api membakar masjid raya ini. Menurut Kapolsek Belopa, AKP Ahmad Arif, pihaknya
belum mengetahui sumber api yang memicu kebakaran.

ADVERTISEMENT

“Masih diselidiki. Kami masih mengumpulkan keterangan atas saksi yang melihat kejadian ini, termasuk olah TKP,” kata Ahmad Arif.

(BACA JUGA):  Masjid Agung Belopa Luwu Terbakar, Pemadam dan Polisi Masih Berusaha Padamkan Api

Api membakar Masjid Agung Luwu Belopa membuat panik warga sekitar dan PNS yang berada di sekitar lokasi kebakaran. Sedikitnya lima unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Luwu dibantu mobil polisi berusaha memadamkan kebakaran Masjid Agung Belopa, Selasa (29/01/2019) pagi ini.

Petugas sempat kesulitan melakukan pemadaman karena sumber api berasal dari kubah bagian tengah yang cukup tinggi. (adn)

ADVERTISEMENT