PALOPO — Asosiasi PSSI Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) telah merilis pembagian grup Liga 3 2019. Liga 3 Zona Sulsel diikuti 18 tim dari beberapa daerah yang dibagi dalam empat grup. Setiap grup terdiri dari empat hingga lima tim.
Klub kebanggaan masyarakat Palopo, Gaspa 1958 berada di grup D bersama Palopo United, PS Luwu Belopa, Gaslut Masamba dan Perlutim. Berada di Grup D bersama wakil daerah tetangga membuat Gaspa 1985 optimis dapat meraih poin penuh.
Hal tersebut diucapkan, Exco PSSI Palopo Baharman Supri. “Kita harus optimis, target kita lolos sampai ke Zona Sulawesi sama seperti tahun lalu, hanya saja memang perlu persiapan yang matang dan proses seleksi ini harus ketat,” jelasnya.
Baharman menjelaskan, sebagai tuan rumah di grup D nanti Gaspa maupun Palopo United bakal bertemu saudara se Tana Luwu, yakni PS Luwu Belopa, Persilutim Luwu Timur, dan Gaslut Lutra.
Ia berharap, Palopo tetap mempertahankan tradisi juara grup dan lolos ke tahap selanjutnya dalam fase penyisihan grup D, pada September 2019, bulan depan. “Tradisi juara itu harus dipertahankan. Kita harus juara,” imbuhnya. (asm)