Belajar Demokrasi, SMPN 4 Palopo Gelar Pemilihan Ketua Osis

1436
ADVERTISEMENT

PALOPO – SMP Negeri 4 Palopo kembali mengelar pemilu (Pemilihan Umum) Ketua Osis (Ketos), jumat (12/10/2018). Perhelatan tersebut dilakukan pengurus Osis yang lama.

Fauzal, Pembina OSIS SMPN 4 Palopo mengatakan sekolahnya tidak membentuk kepanitiaan secara khusus tetapi dikordinir langsung oleh pengurus OSIS lama. Dalam pemilihan tersebut tercatat ada 3 kandidat yang berhasil lolos mencalonkan sebagai ketua Osis.

ADVERTISEMENT

“Kandidat pertama Nadia Muliadi dan Putri Febrianti, kandidat kedua Hasdebi Sandra dan Siska Laura, adapun kandidat ketiga Muh Addar Yadin dan Arrat,” katanya.

Dalam pemilu tersebut Hasdebi Sandra dan Siska Laura, adalah kandidat yang berhasil terpilih sebagai Ketua dan Wakil Ketua OSIS tahun ajaran 2018/2019. Pasangan kandidat itu unggul dengan perolehan suara terbanyak mengalahkan dua pasang lainnya.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya beberapa tahapan dilakukan panitia untuk menyukseskan penyelenggaraan pemilihan ketua OSIS. Diantaranya penjaringan bakal ketua OSIS, sosialisasi visi misi dan terakhir pemilihan umum yang melibatkan seluruh siswa SMPN 4 Palopo.

Fauzal menjelaskan pemilihan OSIS periode 2018-2019 dilaksanakan seperti tahun tahun kemarin dengan melibatkan seluruh partisipasi siswa.

“Alhamdulillah tidak ada masalah, semua terselenggara dengan baik dan tertib. Para siswa bisa belajar tentang kompetisi yang sehat, demokrasi yang sehat dan sportifitas,” ujarnya.

Fauzal berharap kepengurusan OSIS yang baru dapat berjalan dengan baik dan mengemban perannya dengan maksimal. (apl/liq)

ADVERTISEMENT