Gaji 13 untuk ASN dan Anggota DPRD Palopo Cair Besok, Besarannya Hampir Rp20 Miliar

562
ADVERTISEMENT
PALOPO–Sebanyak 4.368 ASN di Palopo akan menerima Gaji 13 termasuk Walikota, Wakil Walikota serta 25 orang anggota DPRD Kota Palopo.
Kabar gembira ini disampaikan langsung Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) kota Palopo, Irfan Dahri STP MSi.

Ia mengatakan, BPKAD akan mencairkan Gaji 13 ASN se kota Palopo pada Jumat 4 Juni 2021, pekan ini (besok, red).

“Gaji 13 di kota Palopo dibayarkan di bulan Juni ini sesuai dengan petunjuk Walikota Palopo akan mulai dibayarkan Jumat, (4/6/2021),” terang mantan Kadis Perumahan dan Pemukiman itu.

ADVERTISEMENT

Menurut Irfan, gaji 13 seluruh ASN di Kota Palopo akan masuk full, yakni gaji pokok beserta dengan tunjangan yang melekat di dalamnya dan akan ditransfer di rekening masing-masing penerima.

Adapun total keseluruhan dari 4.368 ASN ditambah 25 Anggota DPRD Palopo serta Walikota dan Wawali Palopo kisarannya hampir mencapai Rp20 miliar.

ADVERTISEMENT

Berikut rinciannya:

4.368 orang ASN: 19.781.329.207 atau rerata 4.528.692 per org
25 Anggota DPRD: 109.922.922 atau rata-rata 4.396.916 per org,-
Kepala Daerah dan WKDH: 11.653.100 rerata 5.826.550.
Total keseluruhan: Rp19.902.905.229 (hampir 20 M) 
(*)
ADVERTISEMENT