PALOPO — Lurah Pajalesang, Muhammad Ikhwan mengikuti rapat koordinasi ideologi wawasan kebangsaan dan karakter bangsa. Dia didampingi Bhabinkamtibmas Aipda Nasrullah.
Kegiatan tersebut belangsung di Aula Kantor Lurah Pajalesang, Rabu (18/5/2022). Rakor itu juga dihadiri Kesbangpol Kota Palopo.
“Para pesertanya ialah ketua LPMK, RW dan RT serta staf Kelurahan. Rakor ini dilaksanakan untuk memberikan pendalaman ideologi Pancasila kepada masyarakat,” ungkap Muhammad Ikhwan.
Dalam rapat tersebut, peserta ditekankan tentang pentingnya menanamkan ideologi Pancasila kepada masyarakat. Dengan begitu, mereka dapat terhindar dari paham-paham radikal.
“Ini adalah upaya Pemerintah Kota Palopo untuk melindungi warganya agar tidak terjangkit paham-paham yang dapat memecah belah bangsa. Selain itu, untuk mendeteksi secara dini adanya paham-paham radikal,” pungkasnya. (ayb)