Jemput Bola, Dukcapil Lutim Lakukan Perekaman di RSUD I Lagaligo Wotu

270
ADVERTISEMENT

LUTIM – Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Luwu Timur melakukan pelayanan langsung perekaman e-KTP dengan sasaran penduduk rentan, seperti cacat, disabilitas, keterbelakangan mental, dan orang tua jompo.

Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari (24-25/6/2019) bertempat di Kantor Desa Bayondo Kecamatan Tomoni dan Desa Sindu Agung Kecamatan Mangkutana. Selain di dua kecamatan itu, Disdukcapil juga melakukan perekaman e-KTP di RSUD I Lagaligo Wotu dengan mendatangi langsung pasien di ruang perawatan.

ADVERTISEMENT

“Pada kegiatan kali ini, kami berhasil melakukan perekaman bagi 20 Penduduk Rentan,” kata Ahmad Alauddin, S.Kom , Kepala Seksi Identitas Penduduk.

Adapun kendala yang dihadapi, lanjutnya, adalah konektivitas internet yang lambat serta tingkah pola warga yang akan direkam.

ADVERTISEMENT

Ia pun berharap kepada Pemerintah Desa agar lebih proaktif mendata warganya yang belum melakukan perekaman KTP-el, khususnya lagi bagi Penduduk Rentan, agar segera dilaporkan ke Disdukcapil, sehingga diharapkan tidak ada lagi warga Kabupaten Luwu Timur yang tidak mempunyai identitas kependudukan. (ikp/kominfo)

ADVERTISEMENT