TORAJA UTARA — Vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6 sampai 11 tahun resmi dimulai pada tanggal 14 Desember 2021 lalu. Hal yang sama juga dilakukan di SD Kristen 5 Rantepao.
Ketua DPD Nasdem Toraja Utara, Yosia Rinto Kadang, hadir mendampingi anak kandungnya yang juga menjalani vaksinasi bagi anak usia 6 sampai 11 tahun ini, Rabu (2/2/2022).
Yosia Rinto Kadang mengatakan, vaksinasi menjadi modal besar untuk mempercepat pemulihan pembelajaran di masa pandemi Covid-19. Pandemi Covid-19 menyebabkan anak-anak sudah terkunci selama hampir dua tahun dan terpaksa harus melaksanakan pembelajaran jarak jauh dari rumah.
Akibatnya banyak terjadi penurunan capaian hasil belajar pada anak-anak. “Oleh karena itu, kami Partai Nasdem sangat mendukung pemerintah khususnya Pemkab Toraja Utara agar segera terjadi pemulihan pembelajaran dengan dilaksanakannya pembelajaran tatap muka secara langsung,” kata Yosia Rinto Kadang.
“Vaksinasi ini adalah modal besar kita untuk menjaga keamanan dan keselamatan anak-anak dalam mengikuti pembelajaran tatap muka tersebut. Jadi ini mohon menjadikan pemahaman kita bersama serta Partai Nasdem mendukung penuh proses vaksinasi ini berjalan dengan baik,” sambungnya.
Rinto mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Kesehatan, yang telah mendukung dan mengawal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk siswa usia 6 sampai 11 tahun. Ia menuturkan, usia 6 hingga 11 tahun merupakan usia anak jenjang sekolah dasar (SD).
“Kegiatan vaksinasi ini merupakan jawaban kepada masyarakat, agar para orang tua tidak ragu lagi dan menjadi lebih semangat memberikan izin agar putra-putrinya bisa mengikuti pembelajaran tatap muka terbatas,” kata Rinto.
Ia mengajak masyarakat agar tetap optimistis dengan vaksinasi untuk anak-anak karena ini bagian dari pemenuhan hak kesehatan anak.
“Ini adalah upaya pemerintah dalam meningkatkan kekebalan daya tahan tubuh anak agar bisa menghindarkan anak-anak kita dari terpapar virus corona, di mana pun mereka berada,” ujarnya. (Cyber Nasdem Torut)