Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat, BRI Palopo Gelar Gowes Sehat

959
Pimpinan Cabang Kantor BRI Kota Palopo, Doddi Sumahardi (tengah) berfoto bersama Wawali Palopo, Rahmat Masri Bandaso, dan Kasipidsus Kejari Palopo, Greafik L, disela-sela kegiatan Gowes Sehat BRI Cabang Palopo, Sabtu (7/3/2020).
ADVERTISEMENT

PALOPO–Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Palopo mengadakan Gowes Sehat BRI Cabang Palopo, Sabtu (7/3/2020). Kegiatan ini dalam rangka
menjalin silaturahmi dan mempererat keakraban antara Bank BRI Cabang Palopo, instansi mitra bisnis, dan nasabah prioritas.

Gowes Sehat BRI Cabang Palopo ini diawali dengan Bersepeda bersama dilepas Wakil Walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso, depan Kantor Cabang BRI Palopo.

ADVERTISEMENT

Pimpinan Cabang Kantor BRI Kota Palopo, Doddi Sumahardi mengatakan, acara tersebut dilaksanakan sebagai wujud terima kasih kepada masyarakat sebagai mitra dan nasabah Bank BRI. “Sebenarnya kegiatan ini direncanakan sejak Desember 2019 lalu, namun ditunda dan baru bisa dilaksanakan saat ini,” kata Doddi.

Doddi berharap, Bank BRI Cabang Palopo senantiasa memberikan pelayanan lebih baik lagi kepada masyarakat, termasuk para nasabah senantiasa merasa terlayani baik oleh pihaknya.

ADVERTISEMENT
Wawali Palopo, Rahmat Masri Bandaso, didampingi Pimpinan Cabang Kantor BRI Kota Palopo, Doddi Sumahardi (tengah) melepas peserta Gowes Sehat BRI Cabang Palopo, Sabtu (7/3/2020).

Sementara itu, Wakil Walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso, dalam sambutannya, mengapresiasi jajaran Bank BRI Kota Palopo yang telah melaksanakan kegiatan Gowes Sehat BRI Cabang Palopo. “Kegiatan ini sangat baik. Selain untuk kesehatan, kegiatan ini juga bisa mempererat silaturahmi serta menjaga kebersamaan dan persaudaraan di antara kita,” kata RMB, begitu Rahmat Masri Bandaso akrab disapa.

RMB juga menyampaikan bahwa Bank BRI telah memberikan kontribusi pembangunan ekonomi, khususnya di Kota Palopo. “Bank BRI ini telah memberikan layanan kepada masyarakat hingga ke daerah pelosok,” kata RMB.

Dalam kesempatan tersebut, RMB juga mengungkapkan, Bank BRI merupakan Bank dengan penyaluran KUR terbanyak. “Ini (KUR) sangat membantu pelaku usaha, khususnya UMKM. Dengan adanya KUR, pelaku usaha bisa lebih berkembang. Bank BRI akan terus bersama dengan kita untuk memberikan pelayanan dan menumbuhkan perekonomian masyarakat di Palopo,” ujar RMB.

“Semoga kedepan BRI makin jaya, sukses, eksis dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyrakat,” lanjut RMB.

Gowes Sehat BRI Cabang Palopo ini berlangsung semarak. Sebab, dirangkaikan pengundian doorprize dengan hadiah utama sepeda dan berbagai hadiah menarik lainnya.

Kegiatan ini juga diikuti Wakil Ketua Pengadilan Negeri Palopo, Hasanuddin M, SH., MH, Kepala Lapas Kelas II A Kota Palopo, unsur Forkopimda Kota Palopo,
Kepala Jasa Raharja Palopo, Roy Januar, termasuk pimpinan BUMN/BUMD, dan para komunitas sepeda di Kota Palopo. (anggi)

ADVERTISEMENT