Polsek Bupon Tunjuk Desa Tampumia Ikut Serta Lomba Balla Ewako di HUT Bhayangkara ke-75

379
ADVERTISEMENT

Belopa–Kapolsek Bua Ponrang (Bupon), Iptu Firman Akbar, didampingi jajaran anggotanya memimpin langsung sambang dan silaturahmi ke desa Tampumia, Kecamatan Bupon, Kabupaten Luwu. Kamis (03/05/21) lusa.

Dalam giat kunjungannya, Kapolres Bupon mengatakan ini dilakukan tidak lain adalah memupuk rasa kebersamaan, komunikasi, dan mengajak secara bersama-sama pemerintah desa untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayah binaannya.

ADVERTISEMENT

“Silaturahmi komunikasi antar pemerintah desa, masyarakat dan aparat keamanan dapat bersatu padu segala permasalan yang akan timbul secara dini dapat di selesaikan tanpa membawa akses yang luas.” ucapnya

Bukan hanya rangkaian agenda silaturhmi saja, di wilayah binaannya itu, ia menyampaikan langsung ke kepala desa Tampumia, akan diikutkan dalam lomba Balla Ewako tingkat kabupaten Luwu untuk mewakili Kecamatan Bupon.

ADVERTISEMENT

“Pak De, kami tunjuk desa tampumia untuk mewakili kecamatan bupon dalam hal polsek bupon  lomba balla ewako dalam rangka HUT Bhayangkara ke -75 tanggal 1 Juli nanti”. tuturnya

Sementara itu kepala desa Tampumia, Samsu Alam, usai desanya ditunjuk mewakili lomba balla ewako mengatakan, dirinya dan jajaran pemdes siap ikut serta dalam lomba tersebut dalam HUT Bhayangkara ke-75 nantinya.

(Mat)

ADVERTISEMENT