Sekretaris Golkar Lutim : Pak Ketua Dukung Semua Caleg, Tak Ada yang Istimewa

1865
Sekretaris Golkar Lutim, Andi Zulkarnain
Sekretaris Golkar Lutim, Andi Zulkarnain
ADVERTISEMENT

MALILI — Sekretaris DPD II Golkar Luwu Timur, Andi Zulkarnain menyatakan secara tegas bahwa Ketua DPD II Golkar Luwu Timur, mendukung seluruh caleg Golkar yang bertarung untuk DPR RI Dapil 3 Sulsel.

Pernyataan ini disampaikan Bupati Luwu Timur menyusul adanya klaim dari caleg Golkar DPR RI nomor urut 2, Abdillah Natsir, yang mengaku mendapatkan dukungan penuh dari Thoriq Husler. ” Jadi, Pak Bupati saya tegaskan semua caleg dari partai Golkar didukung. Tidak ada yang istimewa,” tegasnya, Rabu (20/03/2019).

ADVERTISEMENT

BACA JUGA : Bukan Andi Ici, Thoriq Husler All Out Menangkan Abdillah Natsir

Menurutnya, selama caleg tersebut punya niat untuk membesarkan partai Golkar, maka harus didukung. ” Beliau katakan monggo. Mari kita sama-sama berjuang,” kata Zulkarnain mengutip pernyataan Husler. Seluruh caleg Golkar baik provinsi maupun pusat, dipersilahkan bekerja di Luwu Timur dan mencari suara sebanyak-banyaknya. ” Misi pak Bupati adalah membesarkan partai Golkar. Bukan person. Semua caleg yang bertemu dengannya didukung,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

Tujuh caleg yang bertarung di partai Golkar Dapil 3 Sulsel yakni Andi Fauziah Hatta, Abdillah Natsir, Andi Astuty Attas, Emir Baramuli, Hasrul, Albertien Enang Pirade dan Muhammad Fauzi.

Jika dilihat dari hubungan emosional, Husler punya kaitan dengan Andi Fauziah yang merupakan putri dari mantan Bupati Luwu Timur, Andi Hatta Marakarma. Saat Andi Hatta menjadi Bupati, Husler adalah wakil bupatinya. Basis utama dari Andi Ici sapaan akrab Andi Fauziah adalah Luwu Timur. (has/adn)

ADVERTISEMENT