Sekretaris PKS Sulsel Ramaikan Bursa Pilkada Lutim

550
Imam Rohani bersama Gubernur Sulsel
ADVERTISEMENT

MAKASSAR — Sekretaris DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulsel, Imam Rohani, menyatakan sikap maju di pilkada Luwu Timur 2020 mendatang. Pada pileg lalu, Imam juga ikut bertarung sebagai caleg DPRD Provinsi Sulsel dapil Luwu Raya.

Hanya saja, perolehan suaranya kalah dibanding caleg lainnya. Ia meraih sekitar 7 ribu suara yang sebagian besar disumbang di basisnya di Luwu Timur. ” Pileg lalu, saya hanya tes kemampuan. Ternyata, di basis saya perolehan suara cukup signifikan. Makanya, saya menyatakan sikap untuk maju di pilkada Lutim 2020,” katanya, Selasa (21/05/2019).

ADVERTISEMENT

Selain aktif di partai politik, Imam juga tercatat sebagai konsultan dan dosen di salah satu universitas di Sulawesi Barat. Imam mengatakan dirinya berani maju lantaran dorongan dari masyarakat dan keluarga besarnya di Mangkutana dan beberapa daerah lainnya. ” Semua sudah saya siapkan. Termasuk dana yang akan digunakan,” katanya.

Sejauh ini, ada sejumlah figur yang disebut-sebut akan meramaikan pilkada Luwu Timur. Selain Bupati Incumbent, Thoriq Husler, juga ada wabup, Irwan Bachri Syam, pengusaha, Isrullah Achmad, Ketua DPRD Luwu Tim, Amran Syam, anggota DPR RI, Andi Fauziah dan lainnya. (adn)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT