Siswa SMPN 14 Belajar Pentingnya Gotong-Royong

723
ADVERTISEMENT

PALOPO – Sejumlah bangku dan meja belajar siswa di SMPN 14 Palopo yang rusak ringan diperbaiki, pekan lalu. Perbaikan itu dilakukan sejumlah guru dan seorang tukang kayu.

Guru SMPN 14 Palopo, Rabya mengatakan, perbaikan bangku dan meja siswa yang rusak adalah agenda rutin tiap awal tahun ajaran baru. “Dalam juknis BOS, peralatan yang masuk dalam kategori rusak ringan harus diperbaiki. Kalau rusak berat baru diganti dengan yang baru,” jelas Rabya.

ADVERTISEMENT

Kegiatan pertukangan ini mendapat perhatian dari para siswa. Mereka menyaksikan kekompakan guru-guru mereka dalam mengerjakan sesuatu. Secara tidak langsung para guru mengajarkan kepada anak didiknya manfaat dari bergotong-royong.

“Karena ini murni dari program BOS, kami tidak melibatkan siswa dalam hal perbaikan bangku dan meja. Mereka hanya menyaksikan para guru saling bantu dalam mengerjakan sesuatu. Secara tidak langsung, anak didik kami telah belajar pentingnya gotong royong sesuai dengan budaya kita,” pungkasnya. (liq)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT