Hasil Ketekunan dan Kerja Keras, SMPN 5 Palopo Raih Juara Lomba Dance Semaphore Tingkat Nasional

597
SMPN 5 Palopo raih juara 2 lomba dance semaphore tingkat Nasional. (Foto : Ayub Seruya)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Masa pandemi bukan halangan untuk berprestasi. Seperti yang yang telah dilakukan siswa SMPN 5 Palopo untuk mengharumkan nama sekolahnya.

Mereka berhasil meraih juara 2 lomba Dance Semaphore di kegiatan Scout Until Die (SUD) tingkat nasional. Kegiatan itu diadakan gugus depan SMAN 2 Luwu secara virtual.

ADVERTISEMENT

Selain itu, mereka juga meraih harapan 2 lomba Semaphore Beregu lewat kegiatan kompas yang diadakan Gugus Depan SMAN 1 Tri Murjo Lampung Tengah secara virtual.

Kepada awak media, Juma’at (10/12/21) Taufiq Misran, Pembina Pramuka SMP Negeri 5 Palopo mengatakan prestasi ini berkat ketekunan mereka yang giat berlatih.

ADVERTISEMENT

“Ini menjadi harapan kita untuk menjadikan peserta didik di pramuka menjadi lebih baik disetiap event lomba, menambah pengalaman mereka, sekaligus aktualisasi kemampuan hasil latihan di gugus depan,” katanya. (ayb/liq)

Berikut nama-nama siswa SMPN 5 Palopo yang ikut lomba :
1. Heygeld
2. Muh.Alfarel
3. Abiy Rifki Basroni
4. Muh. Arrafih
5. Muhajirin
6. Jesi Ramdani
7. Khairunnisa
8. Suci Ramadhani Candra
9. Hikari Khasanah
10. Nurul
11. A.Muh.Nizal Basri
12. Ikram

ADVERTISEMENT