Pertama di Luwu Raya, RS St Madyang Siapkan Layanan Kemotrapi

110
ADVERTISEMENT

PALOPO – Rumah Sakit (RS) St Madyang Kota Palopo, saat ini telah membuka layanan kemotrapi bagi para penderita kanker. Untuk memaksimalkan layanan tersebut, pihak rumah sakit berupaya untuk melakukan kerjasama dengan BPJS Kesehatan.

RS St Madyang Kota Palopo, juga menjadi rumah sakit pertama di Luwu Raya yang memiliki layanan kemotrapi. Kemoterapi adalah prosedur pengobatan atau terapi kanker dengan memberikan obat-obatan  untuk membunuh sel kanker.

ADVERTISEMENT

Pihak BPJS Kesehatan juga telah melakukan kredensialing untuk menentukan kelayakan layanan kemotrapi RS St Madyang Kota Palopo.

Kredensialing BPJS adalah proses evaluasi fasilitas kesehatan dan penyedia layanan kesehatan guna menentukan kelayakan mereka untuk bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

ADVERTISEMENT

Penilaiannya didasarkan pada aspek sumber daya manusia, sarana prasarana, Sistem informasi dan komunikasi, peralatan medis dan obat-obatan, lingkup pelayanan dan komitmen mutu.

Proses kredensialing dilakukan oleh tim yang dipimpin oleh Deputi Direksi Wilayah IX BPJS Kesehatan, dr Yessi Kumalasari bersama Kepala BPJS Kesehatan Cabang Palopo, Dahniar Hasyim Dahlan.

Dengan proses kredensialing ini, tim BPJS Kesehatan Palopo bersama melakukan Peninjauan lapangan Secara Umum, dengan melihat lokasi, pemberian pelayanan obat serta pelayanan rawat jalan.

Direktur RS St Madyang Palopo, dr A. Thamrin Djufri mengatakan, penyediaan layanan kemotrapi ini untuk mempermudah masyarakat, khususnya pasien kanker untuk mendapatkan layanan kesehatan.

“Sehingga penderita kanker tidak lagi ke Kota Makassar untuk mendapatkan layanan kemotrapi,” katanya.

Sementara, Deputi Direksi Wilayah IX BPJS Kesehatan, dr Yessi berharap, proses kredensialing bisa segera rampung.

Sehingga pihak BPJS Kesehatan dan RS St Madyang bisa bekerjasama dalam pelayanan kemotrapi.

“Serta mampu memberikan kemudahan kepada peserta BPJS Kesehatan untuk menerima layanan tanpa harus dibebankan biaya tambahan,” ujarnya. (Put)

ADVERTISEMENT