PALOPO — Walikota Palopo, HM Judas Amir di periode keduanya kali ini ingin semakin dekat dengan rakyatnya. Tapi ia juga sadar, keinginan lebih dekat dengan rakyat akan menguras banyak tenaga dan waktu.
Untuk itu, dalam waktu dekat ini HM Judas Amir akan memaksimalkan kehadiran Ratona televisi yang sudah setahun lebih menghiasi layar televisi masyarakat Kota Palopo. Ia ingin, nantinya ada program khusus ‘Rakyat Bertanya, Pemerintah Menjawab’.
“Di situ, warga bisa bertanya mengenai berbagai persoalan yang terjadi. Dan kita jawab,” kata HM Judas Amir di ruang kerjanya, Senin (22/10/18).
Tidak hanya masalah pemerintahan, rakyat Palopo juga nantinya boleh memberikan pertanyaan mengenai layanan publik.
“Kalau bertanya ke dinas pertanian, dinas pertanian yang menjawab. Bertanya ke saya, saya jawab. Termasuk kalau rakyat bertanya ke instansi lain di luar pemerintahan Palopo seperti kepada bank, pertanahan dan lainnya, ya mereka yang menjawab,” jelas HM Judas Amir didampingi Kepala Inspektorat, Samil Ilyas dan Kabag Humas, Eka Sukmawaty.
Namun sebelum meluncurkan program itu, orang paling wahid di Palopo ini akan memperbaiki manajemen yang ada di ratona. Khususnya mengenai Sumber Daya Manusianya (SDM).
“Ratona Tv ini akan kita perbaiki. Ada sedikit masalah di sana. Kita mau kehadiran Ratona Tv betul-betul menjadi sumber informasi warga,” katanya.
Bukan hanya itu, masih kata HM Judas Amir, Ratona Tv ini ke depan diharap mampu menjadi televisi yang memberikan informasi dan edukasi kepada warga Palopo.
“Ratona Tv harus dikelola secara profesional. Sehingga masyarakat Palopo semakin cerdas kalau sudah menontonnya,” tandasnya. (asm)