Sambut Tahun Baru, Husler Imbau Warga Untuk Dzikir di Masjid

620
ADVERTISEMENT

LUTIM – Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler mengimbau warganya untuk tidak merayakan tahun baru secara berlebihan. Dia juga menginstruksikan kepada para camat untuk berkoordinasi dengan pemuka agama di daerah mereka masing-masing untuk melakukan kegiatan keagamaan dalam menyambut tahun baru Masehi.

Khusus bagi yang bergama Islam, Husler memerintahkan para Camat untuk melaksanakan dzikir dan doa bersama di setiap Masjid yang berada di wilayah mereka. Hal ini dimaksudkan agar dalam perayaan tahun baru diisi dengan kegiatan keagaman dan mendekatkan diri kepada sang pencipta.

ADVERTISEMENT

“Lebih baik momen pergantian tahun kita isi dengan berdzikir kepada Allah. Memohon perlindungannya agar Indonesia, khususnya Luwu Timur terhindar dari segala macam bencana,” jelas Husler.

“Semoga Allah selalu melindungi kita dari bala bencana,” pungkasnya. (has/liq)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT