LUWU – Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora) bakal dibentuk di Kabupaten Luwu. Tim ini bertugas untuk mengawasi setiap aktifitas orang asing yang ada di Kab Luwu. Hal tersebut diungkapkan Kepala Imigrasi Palopo, R. Haryo Sakti kepada Koran SeruYA, Minggu (3/3/2019) pagi.
“Insya Allah, Timpora bakal dibentuk di Luwu tanggal 11 Maret 2019. Kami juga baru bertemu dengan Bupati Luwu, H. Basmin Mattayang untuk berkoordinasi dengan pemeritah daerah dalam pelaksaan pembentukan Timpora,” ujar R. Haryo Sakti.
Dalam tim tersebut, nantinya akan diisi dengan Imigrasi, TNI-Polri, dinas terkait, Camat, dan lurah. Haryo mengatakan, rencananya membetuk Timpora di Luwu didukung penuh Basmin Mattayang. “Pak Bupati sangat menyetujui kegiatan ini guna menjaga kedaulatan NKRI,” katanya.
Sebelumnya Timpora juga telah dibentuk di Luwu Timur, Luwu Utara, Toraja Utara, dan Kota Palopo. “Ini adalah salah satu upaya kami dalam menjaga kedaulatan NKRI. Luwu adalah kabupaten terakhir dibentuknya Timpora. Sebelumnya kami juga telah membentuk tim serupa di tiap Kab/Kota yang berada di wilayah kami,” pungkasnya. (liq)