BMKG Prediksi Palopo dan Wilayah Luwu Raya Diguyur Hujan

1194
ADVERTISEMENT

MAKASSAR–Wilayah Kota Palopo dan sebagian wilayah Luwu Raya mulai Kabupaten Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur akan diguyur hujan sepanjang hari, mulai siang hingga malam hari, Senin (6/1/2020).

Hal ini sesuai prediksi BMKG Makassar. Bahkan, BMKG memprediksikan, seluruh wilayah di Sulsel berpotensi hujan lebat.

ADVERTISEMENT

Tak hanya itu, BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi laut di perairan Selayar dan beberapa wilayah lainnya.

Sesuai prediksi BMKG, wilayah Kota Masamba, Kota Palopo, Kabupaten Gowa, Kabupaten Maros, dan Kabupaten Barru berpotensi diguyur hujan sedang pada siang dan sore hari ini.

ADVERTISEMENT

BMKG mengeluarkan peringatan dini untuk mewaspadai angin kencang di pesisir barat dan selatan wilayah Sulawesi Selatan. Diperkirakan gelombang tinggi air laut akan mencapai 1,25 hingga 2,5 meter di Perairan Pare-Pare, Perairan Spermonde Pangkep bagian barat, Perairan Spermonde Pangkep, Perairan Spermonde Makassar bagian barat, Perairan Spermonde Makassar, Teluk Bone bagian Selatan dan Laut Flores bagian utara, demikian rilis BMKG Makassar. (*/tari)

ADVERTISEMENT