Deklarasi Pasangan MTR-RL di Marobo, Thahar Sebut Tanda-tanda Kemenangan

1350
ADVERTISEMENT

LUWU UTARA–Deklarasi “Luwu Utara Lebih Baik” oleh pasangan Muhammad Thahar Rum dan Rahmat Laguni (MTR-RL) sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara berlangsung di Kelurahan Marobo, Kecamatan Sabbang, Kabupaten Luwu utara, Senin (31/8/20).

Deklarasi yang digelar di lapangan bola depan kediaman Muh Tahar Rum tersebut diawali dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh H. Murdaing.

ADVERTISEMENT

Dalam kesempatan itu MTR bersama Rahmat Laguni mengungkapkan keprihatinannya terhadap masyarakat Luwu Utara yang tidak terlayani dengan baik karena Bupati yang sibuk pencitraan, selain itu ke duanya akan berusaha menjaga amanah jika nanti terpilih sebagai bupati dan wakil bupati.

“Kami mewakafkan diri untuk Luwu Utara dan insya Allah amanah ini akan kami jalankan dengan sebaik-baiknya,” ucap Thahar.

ADVERTISEMENT

Deklarasi yang dihadiri ribuan warga Lutra tersebut dianggap Thahar Rum sebagai tanda-tanda kemenangan.

“Terus terang undangan deklarasi yang kami sebar hanya 500 namun antusiasme warga untuk hadir sangat tinggi dan ini merupakan tanda-tanda kemenangan untuk kita,” ucap Thahar.

Selain itu, Thahar juga berterima kasih kepada seluruh pendukung dari Sabbang sampai Tanalili yang rela berdesakan untuk dapat hadir di kediamannya guna menghadiri acara deklarasi.

Sementara itu Luthfi Andi Mutty selaku ketua tim pemenangan yang juga mantan Bupati Luwu Utara 2 periode dalam kesempatan yang sama juga ikut prihatin atas kondisi Luwu Utara saat ini.

“Warga Luwu Utara sudah tidak terurus, pengusaha dimiskinkan, lapangan kerja tidak ada, sementara anggaran 1,4 Triliun untuk Luwu Utara harusnya bisa menutupi itu, tapi malahan kemiskinan malah bertambah banyak,” ungkap Lutfi.

Di akhir acara masing-masing ketua partai pendukung menyerahkan B1-KWK kepada Thahar Rum dan Rahmat Laguni sebagai Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Utara.

Di Pilkada Luwu Utara 2020 ini, pasangan MTR-RL didukung oleh NasDem, PKB, Perindo dan PSI. (byu)

ADVERTISEMENT