Aliansi Masyarakat Bukaka Tuntut Transparansi Amdal oleh PT BMS

823
ADVERTISEMENT

Luwu —  Ratusan warga yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Bukit Harapan dan Karangkarangan (Bukaka) menggelar aksi unjukrasa di depan pintu gerbang PT. Bumi Mineral Sulawesi, yang berlokasi di Desa Bukit Harapan, Kec. Bua, Kab. Luwu, Senin (25/11/2019).

Aksi yang juga dilanjuntkan dengan longmarch ke depan kantor DPRD Luwu tersebut, menuntut transparansi dari analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) oleh PT. BMS.

ADVERTISEMENT

Baru-baru ini, PT. BMS telah merancang pembangunan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 KV dari Makale ke Bua, di Kecamatan Rano, Makale Selatan, Gandang Batu Silanan, Mengkendek Kabupaten Tana Toraja, dan Kecamatan Bassengsangtempe, dan Kecamatan Bua Kabupaten Luwu Provinsi Sulawesi Selatan.

SUTT yang akan di bangun tersebut sebanyak 138 tower, 78 diantaranya akan dibangun di kawasan hutan lindung.

ADVERTISEMENT

Saat berita ini dilansir, aliansi Masyarakat Bukaka masih ber orasi di depan kantor DPRD Luwu, dengan tuntutan transparansi Amdal oleh PT. BMS. (fit)

ADVERTISEMENT