Bawaslu se Indonesia Patut Contoh Walikota Palopo, Totok Haryono: Penyelesaian Sengketa Pemilu Diselesaikan dengan Diskusi dan Mufakat

230
Walikota Palopo, HM Judas Amir bersama Anggota Bawaslu RI, Totok Haryono
ADVERTISEMENT

PALOPO–Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Selatan bekerjasama Bawaslu Kota Palopo, melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) tentang penyelesaian sengketa proses Pemilu di Hotel Palopo Beach, Sabtu (10/9/2022) lalu. Kegiatan tersebut dihadiri Walikota Palopo, HM Judas Amir, unsur Forkominda Kota Palopo, komisioner KPU, dan instansi terkait.

Hadir juga Anggota Bawaslu RI, Totok Haryono, bersama Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan, Arumahi. Nah, dalam sambutannya usai membuka rakor tersebut, Totok Haryano menyampaikan apresiasi kepada Walikota Palopo, HM Judas Amir, yang dinilainya sangat patut menjadi contoh bagi seluruh jajaran Bawaslu di Indonesia, dalam menyelesaikan setiap sengketa pemilu.

ADVERTISEMENT

Mengapa? Menurut Totok Haryono, konsep Walikota Palopo yang mengedepankan dan mengutamakan diskusi dan musyawarah dalam membangun Kota Palopo, sebenarnya satu nafas dengan Bawaslu dalam menyelesaikan setiap sengketa kepemiluan. “Sebab, penyelesaian sengketa kepemiluan yang diutamakan adalah musyawarah, mediasi, dan diskusi. Sama seperti yang dilakukan Walikota Palopo Palopo dalam memimpin Kota Palopo, dimana Palopo dibangun depan diskusi,” kata Totok Haryono.

Dikatakan Totok Haryono, penyelesaian sengketa kepemiluan akan berjalan dengan baik, dengan penyelesaian sengketa mengedepankan diskusi, musyawarah, dan mediasi, maka tidak akan terjadi aksi bakar-bakaran, bunuh-bunuhan, dalam pelaksanaan Pemilu 2022. “Sebab patut digarisbawahi, bahwa demokrasi Indonesia adalah demokrasi musyawarah,” katanya.

ADVERTISEMENT

Karena itu, sejalan dengan konsep Walikota Palopo yang selama ini membangun dengan diskusi dan musyawarah, jajaran Bawaslu di seluruh Indonesia patut mencontohnya. Dengan spirit diskusi dan musyawarah dalam penyelesaian sengketa pemilu, maka pemilu 2024 akan lebih baik lagi. “Saya menyampaikan terima kasih kepada Walikota Palopo, yang memberikan masukan berarti, yakni penyelesaian sengketa akan tertangani dengan baik dengan jalan diskusi, musyawarah. Ini masukan berarti bagi jajaran Bawaslu,” ujar Totok.

Walikota Palopo, HM Judas Amir, dalam sambutannya, memang menyampaikan, bahwa salah satu kesuksesan pemerintahannya di Kota Palopo memasuki periode kedua, karena Kota Palopo dibangun dengan diskusi. Dia selaku walikota senantiasa mengedepankan diskusi dalam penyelesaian berbagai permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat.

“Kota Palopo dibangun dengan diskusi, dimana masyarakat diberi kesempatan untuk bicara menyampaikan pendapatnya, saran, masukan dan berbagai hal terkait jalannya roda pemerintahan dan pembangunan. Termasuk masyarakat diberi kesempatan untuk mengkritisi berbagai kebijakan pemerintah, termasuk mengkritisi jalannya roda pembangunan di kota Palopo,” ujar Judas Amir.

“Saya selalu berdiskusi dengan masyarakat, meminta saran dan masukan, baik saya undang langsung ke kantor atau rumah jabatan, atau berdiskusi melalui forum resmi. Dan semua permasalahan jika dibicarakan dengan baik, didiskusikan dengan berbagai pihak, maka akan terselesaikan dengan baik,” kata Judas Amir.

Judas Amir dalam sambutannya juga berharap, Rakor tentang penyelesaian sengketa proses Pemilu yang dilaksanakan Bawaslu Sulsel bekerjasama dengan Bawaslu Kota Palopo, agar berjalan lancar dan baik. Termasuk dalam melaksanakan tugasnya, jajaran Bawaslu bekerja dengan baik sesuai regulasi yang berlaku, agar berbagai sengketa kepemiluan pada Pemilu 2024 mendatang bisa terselesaikan dengan baik.

Dalam kesempatan tersebut, Judas Amir sempat menyinggung salah satu program pemerintahannya di bidang kesehatan. Menurut dia, saat ini Pemkot Palopo melalui instansi terkait melaksanakan program Kota Palopo sebagai kota wisata kesehatan di wilayah utara Provinsi Sulsel. Program tersebut, dimana seluruh fasilitas kesehatan, baik rumah sakit dan sarana kesehatan lainnya dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang menunjang kenyamanan masyarakat bila datang untuk berobat. Salah satunya, rumah sakit dan puskesmas menyiapkan rest area.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Provinsi Sulsel, Arumahi sependapat dengan konsep diskusi yang disampaikan Walikota Palopo. Dia berharap agar berbagai kegiatan terkait pelanggaran Pemilu, sengketa proses pemilu, agar didiskusikan dengan berbagai pihak terkait, dalam pelaksanaan penanganan dan penyelesaiannya. (yonk)

ADVERTISEMENT