PALOPO — Ratusan delegasi dari berbagai kota yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Komwil VI, bakal tiba di Kota Palopo, Jumat (05/03/2019) besok. Kota Palopo ditunjuk sebagai tuan rumah Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) tahun 2019.
Apeksi Komwil VI ini beranggotakan 17 kota. Ketua Panitia Rakerwil Apeksi Palopo, Burhan Nurdin mengungkapkan hingga kemarin sudah ada 9 walikota yang menyatakan akan hadir langsung pada acara tersebut. Termasuk Ketua Apeksi pusat, Airin Rachmi Diany yang juga Walikota Tangerang Selatan. Juga hadir Ketua Apeksi Komwil VI, Richard Louhenapessy, yang tercatat sebagai Walikota Ambon dan lainnya.
” Yang sudah konfirmasi ke kita ada 9 walikota yang hadir. Mudah-mudahan akan bertambah. Sementara kota lainnya, akan diwakili oleh pejabatnya seperti Sekretaris Daerah, Kepala Bappeda dan lainnya,” katanya saat dikonfirmasi, Kamis (04/04/2019). Selain sejumlah walikota juga akan hadir perwakilan dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) dan Kementrian Pendidikan. Juga akan hadir tiga bupati di Luwu Raya.
Burhan Nurdin yang juga Asisten I Pemkot Palopo menjelaskan, pembukaan sekaligus gala diner akan digelar di tribun Lapangan Pancasila, Palopo, malam nanti. Awalnya, pembukaan direncanakan di rujab walikota. Hanya saja, karena beberapa pertimbangan makanya dipindahkan ke Lapangan Pancasila. Sementara seminar akan digelar di Saokotae, pada Sabtu (06/04/2019).
” Supaya masyarakat juga mengetahui bahwa Palopo sebagai tuan rumah. Kita juga ingin menunjukkan kepada tamu yang datang bahwa masyarakat Palopo penuh keramahan,” katanya. Untuk pembukaan, lanjut Burhan, rencananya akan dibuka oleh Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah. ” Tapi kalau gubernur tidak hadir, yang membuka adalah Ketua Apeksi, ibu Airin,” ujarnya.
Walikota Palopo, HM Judas Amir berharap kehadiran para tamu dari berbagai daerah di Indonesia ini dapat disambut dengan baik. Bukan saja oleh pejabat tetapi seluruh masyarakat kota Palopo. “Kita harus siap. Ini kesempatan yang baik untuk menunjukan banyak hal, bahwa Palopo kota maju, Palopo kota sehat, Palopo kota yang ramah dan kota yang aman,” harapnya.
Agenda Rakerwil bertujuan untuk membangun sinkronisasi, koordinasi, dan implementasi rencana serta usulan program kerja Apeksi tahun 2019 pada hasil Rakernas dan proram kerja Apeksi Komwil VI tahun 2020.
Dalam pelaksanaannya diharapkan melalui Rakerwil akan tercipta peran dan fungsi serta partisipasi aktif masing masing anggota Apeksi Komwil VI dalam mewujudkan pola kerjasama antar daerah maupun dukungan pencapaian tujuan SDGs (sustainable development goals) secara sinergis diantara kota-kota anggota Apeksi.
Kabag Humas Pemkot Palopo, Eka Sukmawaty mengungkapkan dalam Rakerwil nanti, Kota Palopo akan mengajukan presentase implementasi SDGs (Sustainable Development Goals) mengenai weekend service Mall Mabassa Plus DPMPTSP, suntik air PAM Tirta Mangkaluku, serta program 1.000 kandang.
Selain itu, momentum penting tersebut akan dimanfaatkan sebagai salah satu wadah untuk mengenalkan potensi wisata yang dimiliki oleh Kota Palopo kepada seluruh delegasi Apeksi. ”Sejumlah obyek wisata yang akan menjadi lokus dalam rangkaian city tour peserta Apeksi diantaranya Masjid Jami Tua Palopo, Masjid Agung Palopo, dan wisata agro di Kelurahan Kambo,” jelas Eka.
Sejumlah tempat penginapan bagi para peserta juga telah disiapkan. Ada beberapa hotel yang ditunjuk sebagai tempat menginap tamu Apeksi yakni Hotel Value, Hotel Harapan, Hotel Mulia Indah, Hotel Melati Resident, Hotel Platinum, dan beberapa hotel lainnya. (adn)