HUT Korpri dan PGRI ke-77, SDN 1 Lalebbata Palopo Persembahkan Dance Terhebat

157
Siswa SDN 1 Lalebbata Palopo menampilkan dance terhebat pada pelaksanaan upacara memperingati Dirgahayu KORPRI ke-51 yang dirangkaikan HUT PGRI ke-77 di Lapangan Pancasila. (Foto : dok. SDN 1 Lalebbata)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Siswa SDN 1 Lalebbata Palopo menampilkan dance terhebat pada pelaksanaan upacara memperingati Dirgahayu KORPRI ke-51 yang dirangkaikan HUT PGRI ke-77 di Lapangan Pancasila.

Penampilan tersebut dibawakan siswa kelas 6 di bawah asuhan wali kelas Nurjanah. Mereka mempersembahkan dance terhebat mendapatkan apresiasi dari Kepala Dinas Pendidikan Palopo, Asnita dan Kepala SDN 1 Lalebbata, Zaenuddin.

ADVERTISEMENT

Nurjanah, Wali Kelas SDN 1 Lalebbata kepada Koran Seruya mengungkapkan persembahan tersebut bentuk kegembiraan menyambut hari.

“Seperti arahan bapak Walikota Palopo, Judas Amir, guru mampu menjadi teladan sebagai pengganti orang tua saat berada di lingkungan pendidikan. Kadang anak menjengkelkan, menyakitkan, atau sering menggoda. Tapi jangan mendidik dengan kekerasan, karena mental yang baik dari seorang murid adalah ketika dididik oleh guru dengan kelembutan, keteguhan, dan prinsip hidup. Itulah saya berharap seorang guru untuk mendidik,” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Dia berharap penampilan dari siswanya dapat memuaskan para guru yang turut hadir dalam memperingati hari guru.

“Semoga kedepannya siswa kami lebih memuaskan lagi penampilannya serta pengembangan bakat yang dimiliki siswa terus tumbuh,” pungkasnya. (ayb)

ADVERTISEMENT