Indah-Suaib Ikuti Pembekalan Kepemimpinan, Paparkan Rencana Aksi Pengembangan SDM

53
ADVERTISEMENT

Luwu Utara——Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani, dan Wakil Bupati Suaib Mansur mengikuti Pembekalan Kepemimpinan Pemerintahan Dalam Negeri yang dilakukan secara daring, Selasa (13/7/2021).

Keduanya mengikuti kegiatan tersebut dari Ruang Command Center. Pembekalan juga diikuti Bupati/Wakil Bupati dan Wali Kota/Wakil Wali Kota Terpilih hasil Pilkada Serentak 2020.

ADVERTISEMENT

Pada pembekalan itu, para kepala daerah diminta memaparkan Rencana Aksi Pengembangan SDM di daerah masing-masing. Bupati Indah sendiri dalam pemaparan rencana aksinya mengutarakan akan melakukan pengembangan SDM di sektor unggulan.

“Sektor pertanian adalah penyumbang terbesar PDRB Luwu Utara, yaitu 47,02%, sehingga kita mendorong pertanian menjadi sektor unggulan dalam pengembangan SDM sektor unggulan,” kata Indah.

ADVERTISEMENT

Ia juga membeberkan rencana aksinya terhadap implementasi pengembangan SDM 2022 – 2024, yakni meningkatkan indeks profesional ASN dalam memperkuat tata kelola pemerintahan yang efektif, profesional dan akuntabel.

Selain itu, ia juga menyampaikan harapan atas Rencana Aksi Pengembangan SDM di Lutra, di antaranya berharap Kementerian PANRB mengeluarkan kebijakan khusus untuk mengangkat tenaga widyaswara dan assesor melalui jalur inpassing.

“Kita juga mendorong pemerintah pusat untuk mengimplementasikan manajemen talenta nasional pada Pimpinan Tinggi Pratama,” katanya.

Menurut dia, implementasi rencana aksi pengembangan SDM memerlukan dukungan, komitmen dan kerjasama strategi Pemprov dan Pemkab, serta mendorong Pemprov memfasilitasi pembentukan unit pengelola teknis kompetensi.

“Semua itu untuk memperkuat implementasi rencana aksi 2022-2024 pemprov sulsel yang diharap melaksanakan monev secara berkala dan dapat memfasilitasi kendala yang dihadapi,” pungkasnya.

(Vk/LH)

ADVERTISEMENT