Masamba — Puluhan anggota PPK dan PPS se-Kabupaten Luwu Utara menghadiri kegiatan Pemutakhiran Data Pemilih yang dirangkaikan dengan Penandatanganan Pakta Integritas PPK dan Dekretariat PPK se-Kabupaten Luwu Utara pada Pemilu 2019 mendatang, Kamis (10/1/2019), di Aula Demokrasi KPU Luwu Utara.
Anggota KPU Suprianto berharap, seluruh PPK, termasuk Ketua dan Anggota KPPS, untuk turun memantau TPS di wilayah masing-masing pada 15 April 2019 mendatang. “Tolong dipantau, apakah sudah terbentuk atau belum dan segera tempelkan pengumuman daftar pemilih tambahan (DPTb),” ujar Suprianto.
Prosedur ini, kata Suprianto, harus dilakukan sebelum tahapan pelaksanaan kegiatan pemilihan dimulai agar bisa berjalan dengan baik dan lancar. “Semua TPS harus rampung pada 16 April 2019 mendatang,” tegas mantan Ketua KPU Lutra sebelumnya ini. (har)