Makin Mepet, Parpol di Palopo Minta ‘Impor’ Perempuan

1090
ilustrasi
ilustrasi
ADVERTISEMENT

PALOPO — Pengajuan bakal calon legislatif ke KPU akan ditutup Selasa (17/718) tepat pukul 23.59 WITA.

Namun sejauh ini belum ada parpol di Palopo yang menyodorkan draft bacaleg ke KPU. Informasi dihimpun, sejumlah parpol akan mulai mendaftar siang ini ke KPU. Ada juga yang belum pede menyebut kapan akan mendaftar di KPU.

ADVERTISEMENT

BACA JUGA :Parpol di Palopo Kelimpungan Cari Figur, ‘Bongkar Pasang’ Caleg Terjadi

Salah satu alasannya ialah belum terpenuhinya kuota caleg setiap dapil khususnya kuota wajib 30 persen perempuan. Ada tiga dapil di Palopo. Hingga saat ini parpol masih kelimpungan memenuhi kuota.

ADVERTISEMENT

“Adakah perempuan disitu, impor kesini,” kata salah seorang ketua partai berbincang dengan rekannya beda partai di DPRD Palopo, Senin (16/7/18) pagi.

“Susah kita ini penuhi kuota perempuan. Keluar masuk. Waktunya sudah mepet,” sambung legislator itu sambil berjalan menuju rapat paripurna. (asm)

ADVERTISEMENT