Palopo Klaim Paling Siap di Sulsel, Jika Benar “New Normal” Jadi Diberlakukan

1782
Jubir Covid-19 Palopo, DR dr Ishak Iskandar MKes. (Foto: Iccank)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Palopo adalah kota paling siap di Luwu Raya bahkan di Provinsi Sulawesi Selatan untuk kembali beraktivitas seperti biasanya, pasca pandemi Covid-19 yang kabarnya sudah dianggap aman dan kini “bisa dikendalikan” oleh Pemerintah Pusat.

Penegasan ini disampaikan oleh Juru Bicara Penanganan Covid-19 Palopo, dr Ishak Iskandar, saat dihubungi Kamis malam, 28 Mei 2020.

ADVERTISEMENT

Mantan Kadis Kesehatan kota Palopo itu menyebut, 3 faktor utama, yang jadi alasan kuat, Palopo menjadi kota paling sigap untuk pemberlakuan “New Normal”.

“Pertama kita lihat data dan fakta hari ini di kota Palopo, kurvanya menurun, dari 3 kasus terkonfirmasi positif Covid-19, semunya rata-rata sudah sembuh. ODP juga kian berkurang dan PDP jumlahnya nihil,” jelas dr Ishak.

ADVERTISEMENT

Kedua, masih lanjut, dr Ishak, fasilitas kesehatan utamanya di kota Palopo semakin hari semakin baik. “Kita punya banyak rumah sakit yang siap jika misalnya tidak diminta-minta ada kejadian luar biasa (KLB) pasca New Normal, jumlah dokter dan perawat di Palopo insya Allah sangat memadai untuk menangani kasus-kasus Corona meski RS rujukan selama ini dipusatkan di ibukota provinsi di Makassar.

Ketiga, terang dr Ishak lagi, peran serta masyarakat di Palopo semakin sadar untuk menerapkan Protokol Covid-19.

“Alhamdulillah, kita di Palopo, selain pintu-pintu masuk kita perketat, juga masyarakatnya pro aktif melaporkan ke Gugus Tugas, jika ada “pendatang” utamanya yang baru tiba dari zona merah. Warga Palopo di tempat-tempat umum juga saya lihat semakin baik, mereka sudah terbiasa dengan Protokol Covid-19, misalnya memakai masker, rajin cuci tangan dengan sanitizer dan menjaga jarak,” ungkap Jubir.

Meski begitu, Asisten III di Setda Palopo ini mengaku belum tahu lebih detail soal New Normal ini kapan akan mulai diberlakukan dan sejumlah aturan yang bakal diberlakukan.

“Kita (masih) menunggu instruksi dari Pusat dan Pemprov Sulsel, kami di daerah memang diminta (Pusat) untuk menyiapkan langkah-langkah dan protokol Covid-19 saat New Normal, nah itu yang sementara kami susun dulu,” terang dokter penyakit umum magister kesehatan masyarakat dan epidemiologi, serta doktor ilmu kedokteran ini. (iys)

Data Terbaru Covid-19 di Kota Palopo, edisi Kamis 28 Mei 2020 kemarin:

ADVERTISEMENT