BELOPA—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu menyiapkan anggaran sebesar Rp.3 miliar, untuk penanggulangan dan pencegahan virus corona di wilayahnya.
Dana tersebut, bersumber dari dana tanggap bencana Pemkab Luwu.
Ketua Satgas Pencegahan Corona Pemkab Luwu, Yermia Maya mengatakan, untuk tahap pertama pihaknya akan menggelontorkan anggaran sebesar Rp.1,5 Miliar.
”Dana itu akan kita belikan Alat Pelindung Diri (APD) bagi tim medis. Termasuk membangun wastafel, sabun dan kelengkapan lainnya di pusat keramaian seperti pasar,” katanya, Minggu (22/3/2020).
Lebih jauh, dirinya mengatakan jika pihaknya tengah mengurus pencairan dana tersebut, di bagian keuangan Pemkab Luwu.
Dia mengungkapkan, kemungkinan besar anggaran tersebut akan tersedia pada pekan depan dan akan langsung dibelanjakan untuk kebutuhan mendasar pencegahan Corona.
”Tahap pertama Rp1,5 Miliar. Itu bisa habis, bisa juga tidak atau malah lebih. Kalau kurang, kita mengambil sisanya dana tanggap bencana itu,” katanya.
Yermia juga berharap, agar masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Luwu, mengikuti imbauan pemerintah untuk tidak keluar rumah.
Kalaupun harus ke luar rumah, kata Yermia masyarakat diminta untuk tetap menggunakan masker dan pelindung lainnya untuk menghindari segala kemungkinan yang akan terjadi.
”Kita berharap fase ini bisa segera terlewati. Kepada masyarakat kita berharap untuk menahan diri tidak keluar rumah dahulu,” pungkasnya. (*/Sya)