Pemkot Palopo Kembali Anggarkan Pengaspalan di APBD Perubahan

564
Kabid Bina Marga PUPR, Abdul Haris memantau pengerjaan rigit beton Jl Yogi S Memed belum lama ini.
ADVERTISEMENT

PALOPO — Kegiatan pengaspalan sebanyak dua paket bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2019 akan segera direalisasikan pemerintah kota Palopo melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Palopo.

Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas PUPR Palopo, Abdul Haris, Senin (9/9/2019), menyebutkan bahwa dua paket pengaspalan tersebut, tersebar di sejumlah ruas. Salah-satu ruas yang mendapat prioritas pengaspalan, yakni Jalan Beruang, Kelurahan Balandai. Pasalnya, poros yang menghubungkan kawasan Jalan Lingkar Palopo ini, termasuk jalan yang cukup padat dilalui oleh kendaraan.

ADVERTISEMENT

“Nilai anggarannya Rp6.830.000.000, dan bersumber dari APBD-P 2019. Rencananya, dua paket kegiatan pengaspalan tersebut akan tayang di LPSE paling lambat pekan depan, untuk menentukan rekanan pemenang tender,” terang Haris.

“Setelah proses lelang di LPSE rampung, pekerjaan dua paket pengaspalan tersebar di sejumlah ruas langsung dikerja. Kemungkinan besar, Oktober bulan depan kegiatan pengaspalannya sudah berjalan,” tandasnya.

ADVERTISEMENT

Diektahui, saat ini juga sementara berjalan sembilan proyek pembangunan jalan yang bersumber dari APBD pokok tahun anggaran 2019. Sembilan proyek itu yakni pembangunan dan peningkatan jalan paket 1 (2 ruas) yang dilaksanakan oleh CV Cipta Lestari dengan nilai kontrak Rp7.237.156.569. Peningkatan dan pemeliharaan berkala jalan paket 2 (7 ruas) oleh CV Agung Perkasa dengan nilai kontrak Rp2.640.266.502. Peningkatan dan pemeliharaan berkala jalan paket 3 (6 ruas) oleh PT Elike Tiga Satu dengan nilai kontrak Rp3.192.912.544. Peningkatan jalan paket 4 (5 ruas) oleh Anugerah Pratama Konstruksi dengan nilai kontrak Rp3.117.346.801.

Kemudian Peningkatan dan pemeliharaan berkala jalan paket 5 (11 ruas) oleh Smart Jaya Persada dengan nilai kontrak Rp4.874.631.882. Pembangunan jembatan sungai songka, ruas A Massimpuang-SMA 5 oleh CV Cipta Lestari dengan nilai kontrak Rp2.799.027.381. Peningkatan jalan paket 1 oleh PT Elike tiga satu dengan nilai kontrak Rp1.303.043.070. Peningkatan jalan paket 2 (kerikil-aspal) oleh CV Citra Lestari Mandiri dengan nilai kontrak Rp7.361.870.055 dan Peningkatan jalan paket 3 (kerikil-aspal) oleh CV AIY Artha Perdana dengan nilai kontrak Rp5.027.863.025. (asm)

ADVERTISEMENT