Pemprov Sulsel Kebut Vaksin, Pemkab Lutra Keluarkan Edaran Percepatan Vaksinasi COVID-19

74
ADVERTISEMENT

LUTRA – Vaksinasi COVID-19 menjadi benteng terakhir sekaligus ikhtiar bersama untuk melawan mewabahnya SARS-COV-2 yang mengakibatkan pandemi COVID-19. Signifikansi peningkatan kasus COVID-19 bisa dilihat dari semakin meningkatnya jumlah kasus harian di hampir seluruh wilayah Provinsi Sulawesi Selatan.

Meski tidak separah wilayah Jawa dan Bali, tetapi peningkatan kasus yang kian hari terus melonjak, menjadi alarm bagi seluruh pemangku kepentingan di Sulsel. Kerja cerdas dalam upaya memutus penyebaran COVID-19 sangat dibutuhkan. Dengan upaya yang terus dilakukan guna menekan penyebaran virus melalui vaksinasi, maka masyarakat diminta untuk tidak menunda kesempatan untuk divaksin.

ADVERTISEMENT

Pemprov Sulsel tak mau kasus COVID-19 semakin berkembang biak di wilayah yang berpenduduk 9 juta jiwa lebih tersebut, maka dilakukanlah sebuah terobosan melalui inovasi ‘Sulsel Kebut Vaksin’ yang di-launching Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Senin (19/7/2021), yang juga diikuti seluruh Bupati/Wali Kota di Sulsel secara virtual di wilayah masing-masing, termasuk Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.

Plt. Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menyebutkan bahwa ‘Sulsel Kebut Vaksin’ adalah upaya bersama untuk mengejar target vaksinasi minimal 70 persen untuk mengakselerasi kebijakan herd immunity di Sulsel. “Kita sekarang mengejar target vaksinasi. Kita akan melakukan monitoring, kontrol setiap harinya dan juga pemerintah provinsi akan turun membuat tempat-tempat vaksinasi secara permanen,” jelas Sudirman.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, Indah Putri Indriani mengatakan bahwa Pemda telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) Bupati tentang Percepatan Vaksinasi COVID-19 Nomor 430/792/Dinkes guna merespon terakselerasinya vaksinasi di Kabupaten Luwu Utara. Adanya SE ini terbukti berhasil meningkatkan antusiasme masyarakat dalam melakukan vaksinasi di tempat-tempat yang telah ditentukan. Bahkan target harian sebanyak 1.281 orang bisa dilampaui setiap hari.

“Kita terus mendorong percepatan vaksinasi. Adapun total capaian vaksinasi per Juli ini sudah sebanyak 47.303 (17,70%) untuk dosis pertama. Kita terus meminta dukungan para Camat dan Forkopimcam agar mempercepat program vaksinasi, dan terbukti rerata capaian Kabupaten Luwu Utara sudah di atas 2.000-an orang per hari,” ungkapnya.

Kata Indah, target vaksinasi yang sudah di atas dari target yang diberikan pemerintah pusat, yakni 1.281 orang per hari, telah dilampaui. “Dengan adanya program Sulsel Kebut Vaksinasi yang di-launching hari ini, kita berharap ketersediaan vaksin juga dapat segera terpenuhi sesuai dengan target percepatan vaksinasi,” harapnya. (hms/liq)

ADVERTISEMENT