MALILI — Di tengah berlangsungnya tahapan Pilkada serentak 2020. Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Luwu Timur mengingatkan kepada penyelenggara Pilkada agar memegang teguh asas netralitas ditengah berlangsungnya Pilkada Luwu Timur.
“KPU dan Bawaslu Luwu Timur sebagai penyelenggara pilkada 2020 wajib netral. Kami berharap penyelenggara pemilu dan Bawaslu Luwu Timur memegang teguh asas netralitas agar Pilkada ini bermartabat,” kata Ketua KNPI Luwu Timur, Abd Rahman Alwi, Jumat (25/9/2020) malam.
Pasalnya, KNPI menerima laporan masyarakat terkait adanya komisioner KPU dan Bawaslu yang berkerabat dengan paslon. Termasuk kerabat komisioner yang masuk dalam stuktur pemenangan calon peserta Pilkada 2020.
Dengan adanya laporan itu, Rahman berharap urusan tugas negara tidak dicampur baurkan dengan urusan kerabat oleh komisioner.
“Kami tahu ada beberapa komisioner Bawaslu Luwu Timur dan KPU mempunyai hubungan kerabat dengan bakal calon,” jelasnya.
“Maupun dengan calon yang sudah ditetapkan dan beberapa tim suksesnya. Harapan kami para komisioner berani menolak intervensi dari pihak manapun sekalipun itu adalah keluarga,” tegasnya. (Rah)