PALOPO — Pjs Walikota Palopo, Andi Arwien Azis meminta instansi terkait seperti Satuan Polisi Pamong Praja, TNI, Polri, Kesbangpol dan Panwas mencabut spanduk diduga mengandung unsur provokasi, Jumat (22/6/18).
Spanduk yang bertuliskan “Hormati Raja, Ulama Jangan Dilecehkan” itu disebar oleh oknum tak dikenal di sejumlah titik. Termasuk di salah satu posko paslon nomor urut 2, Ome-Bisa di Jalan Datok Sulaiman.
ADVERTISEMENT
Arwien meminta kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keamanan jelang pilkada Palopo dan tidak mudah terprovokasi.
“Kita serahkan sepenuhnya kepada pihak yang berwenang untuk menindaklanjuti,” kata Arwien. (asm)
ADVERTISEMENT
SIMAK VIDEO SATPOL PP CABUT SPANDUK BERIKUT