LUWU – Sebanyak 1.500 liter Ballo diserahkan Polsek Walenrang ke Polres Luwu, Rabu (2/5) siang. Ballo tersebut merupakan hasil operasi selama bulan April 2018 yang dilakukan Polsek Walenrang.
Minuman keras tradisional tersebut diserahkan di Polres Luwu untuk kemudiaan dimusnahkan. Operasi terhadap miras ini memang gencar dilakukan Polsek Walenrang untuk mencegah tindak kejahatan di wilayah hukum mereka.
“80 persen angka kriminalitas disebabkan karena minuman keras. Olehnya itu, untuk meminimalisir angka tersebut kami terus melakukan razia miuman keras di wilayah hukum kami,” ujar Kapolsek Walenrang, AKP Rafly.
Selain Ballo, Polsek Walenrang juga menyerahkan 746 botol minuman keras berbagai merek. Miras tersebut juga didapat hasil razia yang dilakukan petugas.
“Bir Angker 60 Botol, Bir Bintang 564 Botol, Guinnes Botol Besar 24 Botol, Guinnes Botol Kecil 72 Botol dan Tope Roja 16 Botol. Total 736 botol kami sita. Mengenai pemusnahannya kita tunggu perintah lebih lanjut Bapak Polres Luwu,” pungkasnya. (liq)