Putri Dakka Pilih Maju Calwakot Setelah Dapat Kendaraan Politik, RMB Dikabarkan Berduet dengan Istri Mantan Bupati Luwu

655
H. Rahmat Masri Bandaso dan Andi Tenrikarta
ADVERTISEMENT

PALOPO–Keinginan sejumlah pihak memasangkan Ketua DPD II Partai Golkar Palopo, H. Rahmat Masri Bandaso (RMB) dengan Hj Putri Dakka (PD) tampaknya tak terwujud. Sebab, setelah Putri Dakka mengantongi surat tugas dari dua partai politik, PDIP dan PAN, kini dia mulai melirik sejumlah figur untuk jadi calon wakilnya.

PD, begitu istri Hendra Nganro ini akrab disapa, membidik kursi ’01’ Palopo. Praktisk, keinginan sejumlah pihak memaketkan RMB dengan PD tampaknya ‘karam’ di tengah jalan.

ADVERTISEMENT

“Putri Dakka sudah memegang rekomendasi dari PAN yang diserahkan langsung oleh Ketua DPP PAN Jumat kemarin dan rekomendasi dari PDIP beberapa waktu yang lalu. Ini bentuk keseriusan Putri Dakka untuk maju menjadi Calon Walikota Palopo atas dukungan masyarakat Kota Palopo,” kata Juru Bicara Putri Dakka, Didit Prananda dalam rilisnya diterima KORAN SERUYA, Sabtu (30/6/2024).

Bahkan, saat ini PD tengah menggodok calon wakil walikota yang akan mendampinginya dalam kontestasi politik mendatang. Sejumlah nama telah masuk dalam radar PD sebagai calon potensial untuk mendampinginya.

ADVERTISEMENT

Mereka disebutkan Didit, diantaranya Irwan Hamid, dr Nazaruddin Nawir, Dr Akhmad Syarifuddin Daud, dr Syukur Abdul Kuddus, Budi Sada, Hamza Jalante, dan Alfri Djamil. Pihaknya menilai beberapa figur tersebut mampu bekerja sama dan memiliki niat baik untuk membangun Kota Palopo.

“Untuk sementara, belum ada yang pasti, namun pada prinsipnya sudah ada beberapa figur yang dilirik untuk menjadi pasangan Putri Dakka. Beberapa nama yang dilirik merupakan sosok yang bisa bekerja sama dan benar-benar punya niat membangun kembali Kota Palopo dengan lebih baik ke depannya,” ujar Didit.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, Ketua DPD II Partai Golkar Palopo, Rahmat Masri Bandaso yang akrab disapa RMB, hingga saat ini masih menunggu form B1-KWK dari DPP Partai Golkar. Form B1-KWK ini adalah surat sakti yang akan dipakai mendaftar ke KPU.

Yang menarik, di tengah penantian form B1-KWK itu, RMB dikabarkan akan berduet dengan Andi Tenrikarta, yang tidak lain istri mantan Bupati Luwu dua periode, Andi Mudzakkar. “Kabarnya seperti itu, duet RMB-Andi Tenrikarta,” kata salah satu pimpinan partai politik di Palopo, enggan dilansir identitasnya kepada KORAN SERUYA, Minggu (30/6/2024).

Sejumlah kalangan, kata sumber media ini, berupaya menduetkan RMB dengan Andi Tenrikarta. “Semoga duet ini bisa maju Pilkada Palopo,” katanya. (***)

ADVERTISEMENT