Suaib Mansur dan Cerita tentang Sepeda Singking Miliknya

251
Cerita tentang Sepeda Ancu
ADVERTISEMENT

Luwu Utara — Masa paling indah adalah masa-masa SMA. Ungkapan lawas yang melegenda ini rupanya menjadi bumbu cerita indah antara Suaib Mansur dan teman SMA-nya dulu, Rafiq Hari. Cerita indah tapi lucu menyeruak saat kedua teman sekolah ini bertemu dalam sebuah acara silaturahmi, Sabtu (10/10/2020), di Poddo, Masamba.

Suaib Mansur yang saat ini maju sebagai Calon Wakil Bupati Luwu Utara mendampingi Indah Putri Indriani, rupanya memiliki kenangan tersendiri dengan Rafiq. Mengingat dia dan Rafiq adalah teman se-angakatan di SMAN 1 Masamba pada 1989 silam. Saat bertemu, ada cerita yang menyeruak tentang sepeda Suaib yang sering digantung di pohon.

ADVERTISEMENT

Semasa SMA dulu, Ancu kalau pergi ke sekolah selalu naik sepeda dari rumahnya di Baebunta menuju ke sekolahnya di Masamba yang jaraknya kurang lebih 9 km. Ancu adalah nama panggilan Suaib Mansur sejak kecil. “Itu Ancu dulu kalau ke sekolah kan naik sepeda dari Baebunta. Saya ingat itu sepedanya, sepeda singking warna biru,” kenang Rafiq.

Rafiq bercerita, pernah beberapa kali saat pulang sekolah, Ancu selalu mendapati sepedanya tergantung di pohon. “Jadi, setiap pulang sekolah sepedanya sudah tergantung di pohon,” cerita Rafiq. Siapa yang menggantung sepeda Ancu? Rupanya dalam reuni tersebut, Ancu cukup penasaran siapa gerangan yang menggantung sepedanya saat pulang sekolah

ADVERTISEMENT

“Waktu reuni akbar, Ancu sempat sampaikan ke saya bahwa dia penasaran siapa yang sering menggantung sepedanya. Ternyata, yang menggantung sepeda dia adalah teman kami juga yang kini sudah menjadi tentara,” ungkap Rafiq diiringi gelak tawa. Sekadar diketahui, Suaib adalah mantan Kadis PUPR yang telah mengundurkan diri sebagai ASN dan kini maju di Pilkada Lutra berpasangan dengan Calon Bupati petahana, Indah Putri Indriani. (*)

ADVERTISEMENT