Swab Pertama Negatif Selama Dirawat di Makassar, Apoteker Puskesmas Sendana Tunggu Swab Terakhir Sebelum Dinyatakan Sembuh dari Covid-19

835
ADVERTISEMENT

PALOPO–Pasien ’02’ positif covid-19 Kota Palopo, Ny B, 35 tahun, warga Perumahan Lewadang, Purangi, Kecamatan Sendana, Kota Palopo, dalam kondisi baik dalam perawatan intensif di salah satu rumah sakit di Makassar.

Bahkan, swab pertama Ny B yang dilakukan tim medis di Makassar tanggal 19 Mei 2020 lalu, hasilnya negatif.

ADVERTISEMENT

“Iya, swab pertama sejak dirawat di Makassar negatif. Namun demikian, Ny B masih akan diambil swab tenggorokannya satu kali untuk swab ulang. Kalau hasilnya tetap negatif, sesuai prosedur penanganan covid-19, maka dinyatakan sembuh dan bisa pulang ke Palopo,” kata Juru Bicara Tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Palopo, dr Ishak Iskandar, Rabu (20/5/2020).

Ny B yang juga apoteker Puskesmas Sendana Palopo ini, kata dr Ishak, sedang hamil dua bulan. “Kondisinya sangat sehat selama perawatan di Makassar. Kita doakan semoga hasil swab kedua sudah positif,” imbuh dr Ishak.

ADVERTISEMENT

Sedangkan, Ug, pasien ’03’ Palopo yang juga tengah menjalani karantina di Hotel Almadera Makassar belum ada hasil swabnya.

“Pasien 03 ini juga akan diswab, tetapi kami belum mendapatkan informasi mengenai hasil swab pertama selama dirawat di Makassar. UG menjalani karantina di Hotel Almadera karena pasien ini positif berstatus OTG,”  kata dr Ishak. (tari)

ADVERTISEMENT