Usung Tagline ‘Bersama Rakyat Bangun Luwu Utara’, Arsyad Kasmar Mulai Tebar Pesona

584
Arsyad Kasmar,
ADVERTISEMENT

MASAMBA–Perang spanduk atau baliho bakal calon bupati dan wakil bupati di Luwu Utara (Lutra) mulai menghiasi berbagai lokasi strategis di daerah itu.
Sejumlah kandidat yang akan maju telah memasang atribut pilkada untuk menarik simpati warga.

Arsyad Kasmar, misalnya, sudah menyebar puluhan spanduk di Lutra. Spanduk tidak hanya dipasang di Kota Masamba, tetapi di berbagai kecamatan seperti di
Sabbang, Baebunta, Sukamaju, dan lain-lain.

ADVERTISEMENT

Menariknya, dalam spanduk tersebut, Arsyad Kasmar yang disebut-sebut akan maju sebagai kandidat ’01’ Lutra, memasang tagline menarik, yakni ‘Bersama Rakyat
Siap Membangun Luwu Utara’. Terdapat juga foto Arsyad Kasmar dalam spanduk tersebut.

Arsyad Kasmar yang tidak lain Ketua Partai Gerindra Lutra berharap diusung partainya. Namun, sejumlah kandidat lainnya ikut mengincar partai besutan Prabowo
Subianto itu. Di antaranya, Wakil Bupati Lutra Thahar Rum, Ketua MPC Pemuda Pancasila Andi Abdullah Rahim, termasuk Anggota DPRD Lutra, Andi Sukma.

ADVERTISEMENT

Hal ini diakui Sekretaris Gerindra Lutra, Adam Mohpul. “Berkas empat bakal calon bupati tersebut telah dibawa ke DPD Gerindra Sulsel,” katanya.

Arsyad Kasmar dalam berbagai kesempatan menyatakan kesiapannya maju Pilkada Lutra 2020. Putra Arsyad, Ade Arman Saputra bahkan saat mengembalikan formulir
ayahnya di Sekretariat DPC Partai Gerindra Lutra, secara tegas menyatakan bahwa Arsyad siap bertarung pada perhelatan pesta demokrasi lima tahunan di Lutra.

Bagi warga Lutra, Arsyad bukanlah sosok yang baru. Dia sudah dua kali ikut bertarung di Pilkada Lutra sebagai calon bupati, yakni pertama Pilkada 2005 dan
Pilkada 2010. Namun, dua kali ikut pilkada hasilnya berakhir dengan kekalahan. Namun, dua kali kalah tidak mematahkan semangat Arsyad untuk kembali maju
bertarung. (*/cbd)

ADVERTISEMENT