KORANSERUYA–Penyanyi kondang, Glenn Fredly yang meninggal dunia Rabu 8 April 2020 di RS Setia Mitra, Fatmawati Cilandak, Jakarta Selatan, hari ini telah dimakamkan, Kamis (9/4).
Proses pemakaman Glenn Fredly tersebut disiarkan langsung oleh manajemennya, Bumi Entertainment, sejalan dengan permintaan keluarga kepada para pelayat untuk tidak menghadiri upacara pemakaman musisi legendaris itu.
“Pukul 11.00 WIB kemungkinan kita akan memberikan tayangan Live Streaming melalui Instagram, agar teman-teman dapat melihat proses pemakaman tanpa harus menghadiri lokasi,” tulis Bumi Entertainment di Instagramnya pada Kamis, (9/4).
Jika melihat dari live Instagram Bumi Entertainment, momen haru sangat terasa ketika tiba dan disemayamkan di Gereja Protestan Indonesia, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Sang istri, Mutia Ayu juga selalu mendampingi Glenn yang terbaring kaku di dalam peti. Selain menyanyikan lagu rohani, keluarga, kerabat, dan sahabat terdekat pun juga menyanyikan lagu-lagu Glenn, seperti Januari dan Kasih Putih sebagai persembahan terakhir sebelum dimakamkan.
“Telah berlangsungnya ibadah pelepasan almarhum Glenn Fredly yang ditutup dengan speech serta nyanyian dari @thebakuucakar dan sahabat-sahabat terdekat,” tulis Bumi Entertainment di Instagram Storynya, melansir Tempo.co.
Glenn meninggal pada Rabu, 8 April 2020 pukul 18.47 di RS Setia Mitra Cilandak, Jakarta Selatan karena menderita selaput radang otak atau meningitis. Glenn meninggalkan seorang istri dan seorang anak perempuan yang belum genap berusia 2 bulan.
The Bakucakar Iringi Pelepasan Jenasah
Pada saat proses ibadah pelepasan tersebut, personel The Bakucakar, kelompok musik binaan mendiang Glenn Fredly tidak mampu menahan kesedihan mendalam atas kepergian musisi asal Maluku itu.
Andre Dinuth, sang gitaris tak mampu membendung air mata. Bahkan sang pemain saxophone, Nicky Manuputty, harus menghentikan permainannya karena ia tak mampu menahan tangis.
Momen kesedihan ini juga diunggah lewat instagram live @bumientertainment.
Nampak suasana haru terekam dalam acara tersebut. Meski dengan menggunakan masker, semua orang terdekat mendiang Glenn Fredly nampak tak kuasa menahan kesedihan.
Lagu demi lagu yang mengiringi prosesi pemakaman itu nampak membuat suasana semakin haru.
Pihak keluarga juga meminta doa untuk yang tak putus untuk Glenn Fredly dengan tetap mematuhi anjuran pemerintah saat ini untuk tetap di rumah saja.
“Dari kami untuk kita bersama. Tanpa mengurangi rasa hormat kami, mari kita memanjatkan doa yang tak terputus untuk ka Glenn kita tercinta dengan tetap tidak luput dari himbauan kondisi saat ini untuk #dirumahaja.” Unggah @bumientertainment dilansir Kumparan.com.
Di luar ruangan, nampak berjejer karangan bunga sebagai ungkapan turut berduka cita atas meninggalnya Glenn Fredly beberapa waktu yang lalu. Termasuk dari Presiden RI, Joko Widodo, kemudian Dirut Pertamina Basuki Tjahaja Purnama dan lainnya.
Seperti diketahui bersama, Glenn Fredly Deviano Latuihamallo wafat di Jakarta, 8 April 2020, pada umur 44 tahun.
The Bakucakar sendiri sudah menemani Glenn dalam setiap konsernya lebih dari 10 tahun. The Bakuucakar sendiri terdiri dari 7 personel.
Mereka adalah, Rayendra Sunito pada drum, Rifka Rachman pada sequencer, Bonar Abraham pada bass, Andre Dinuth pada gitar, Harry Anggoman pada keyboard, Kenna Lango pada Hammond, dan Nicky Manuputty pada saksofon.
Koran Seruya menampilkan rekaman live instagram personel The Bakucakar, saat pelepasan jenasah musisi yang banyak terjun dalam misi kemanusiaan tersebut.
Selamat menyaksikan.
(*/iys)
Courtesy: youtube dan berbagai sumber