PALOPO – SMPN 14 Palopo menggelar simulasi ujian sekolah semester ganjil, Selasa (4/12) pagi. Simulasi ini diikuti 96 siswa yang dibagi menjadi tiga sesi.
“Sesi pertama masuk pukul 07.30 Wita, sesi kedua masuk pukul 09.00 Wita, dan sesi ketiga masuk pukul 10.30 Wita,” jelas Guru SMPN 14 Palopo, Rabya.
Walaupun kondisi dalam keadaan banjir, namun hal tersebut tidak menyurutkan semangat siswa dalam mengikuti simulasi. “Alhamdulillah, walaupun bajir, tapi siswa tetap antusias mengikuti simulasi,” bebernya.
Simulasi ini dilakukan untuk melatih siswa menghadapi ujian semester ganjil. Dengan begitu, siswa tidak gugup dalam menghadapi ujian.
“Simulasi ini dilakukan agar siswa tidak kaku dalam menghadapi ujian semester yang sebetar lagi berlangsung,” jelasnya.
Sebelum mengadakan simulasi, sebelumnya para siswa telah diberikan pembekalan dalam menghadapi ujian semester. “Semoga siswa kami dapat mengerjakan ujian dengan aman dan lancar,” pungkasnya. (liq)