MALILI — Sebanyak 55 Relawan Demokrasi (Relasi) mengikuti bimbingan teknis di aula dinas pendidikan Malili, Kabupaten Luwu Timur, mulai Rabu 23 Januari 2019 hingga hari ini.
” Bimtek dilakukan selama 2 hari dimana hari pertama dilaksanakan di aula Dinas pendidikan Malili, Kabupaten Luwu Timur dan hari kedua dilaksanakan di aula Singgasana Bupati,” kata Komisioner KPU Luwu Timur Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Mulyana Mulkin.
Menurutnya 55 peserta relasi mewakili 10 basis tiap kecamatan. Materinya tentang demokrasi dan pemilu, partisipasi pemilih, data pemilih, strategi sosialisasi dan komunikasi publik.
Fasilitator Bimtek berasal dari Jaringan Demokrasi Indonesia (JADI) yakni Muhammad Nur dan Abdul Aziz. Narasumber lainnya adalah komisioner KPU Lutim. (Has)