PALOPO — SMPN 14 Palopo sukses memaksimalkan program vaksinasi. Dari 206 jumlah siswa, hanya dua orang yang belum vaksin.
Hal tersebut membuat Kepala Sekolah SMPN 14 Palopo, Arifin Jumak, sangat bersyukur. Sebab sekolah yang ia pimpin itu ikut serta membantu program pemerintah dalam menekan penyebaran Covid-19.
Arifin Jumak, menjelaskan bahwa siswanya yang belum vaksin itu karena mempunyai riwayat penyakit yang tidak memungkinkan untuk vaksin.
“Jumlah siswa kami yaitu 206, jumlah siswa yang sudah vaksin 204, masih ada dua orang lagi yang belum vaksin karena sakit. Siswa yang pertama sudah ada keterangan dari Dokter sementara yang kedua belum ada,” katanya.
Arifin menyebut bahwa siswanya yang sudah vaksin sudah mencapai 99 persen. “Kalau persentas sudah 99 persen,” lanjutnya.
Meski jumlah vaksinasi di sekolah tersebut sudah mencapai angka 99 persen, tetapi SMPN 14 Palopo masih menerapkan proses pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. (hwn/liq)