Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, SMPN 6 Palopo Asah Kreatifitas Siswa

600
SMPN 6 Palopo melaksanakan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan itu mengambil tema gaya hidup berkelanjutan kemudian sub tema membuat pot bunga dari galon. (Dok. SMPN 6 Palopo)
ADVERTISEMENT

PALOPO — SMPN 6 Palopo melaksanakan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan itu mengambil tema gaya hidup berkelanjutan kemudian sub tema membuat pot bunga dari galon.

Tujuannya memahami pembelajaran lintas disiplin ilmu untuk mengamati dan memikirkan solusi terhadap permasalahan di lingkungan sekitarnya.

ADVERTISEMENT

Hal itu disampaikan Wakil Kepala SMPN 6 Palopo, Yosneny. Ia mengatakan dalam kegiatan proyek ini, peserta didik memiliki kesempatan untuk mempelajari tema-tema atau isu penting.

“Sehingga peserta didik bisa melakukan aksi nyata dalam menjawab isu-isu tersebut sesuai dengan tahapan belajar dan kebutuhannya. Projek penguatan ini juga dapat menginspirasi peserta didik untuk memberikan kontribusi dan dampak bagi lingkungan sekitarnya,” jelasnya.

ADVERTISEMENT

Ia menambahkan siswa diajarkan untuk mewarnai galon untuk dijadikan pot bunga.

“Siswa diajarkan kreatif untuk mempercantik halaman sekolah. Proyek penguatan profil pelajar Pancasila sangat bermanfaat bagi peserta antara lain untuk memperkuat karakter dan mengembangkan kompetensi sebagai warga dunia yang aktif, melatih kemampuan pemecahan masalah dalam berbagai kondisi, serta memperlihatkan tanggung jawab dan kepedulian terhadap isu di sekitar,” katanya. (ayb)

ADVERTISEMENT