PALOPO — Di awal masa kerjanya semenjak ia ditunjuk sebagai Kepala Dinas kesehatan Kota Palopo, dr Nasar aktif mengunjungi Puskemas di Palopo.
Kunjungan itu dia dilakukan untuk melihat kondisi puskesmas termasuk meninjau saran dan prasarana.
Tak hanya itu, dia juga menghadiri acara serah terima jabatan Kepala Puskesmas diantaranya Puskemas Wara Selatan, Bara Permai dan Wara Utara Kota.
Dalam kunjungannya dr Nasar menekankan agar beberapa Puskesmas fokus mengisi tenaga-tenaga yang kosong, melakukan kegiatan sesuai standar operasional prosedur (SOP).
Menurut dr Nasar hal tersebut harus diperhatikan untuk kepentingan Akreditasi puskesmas.
Sebagai Kepala Dinas Kesehatan, dr Nasar komitmen untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Palopo. Selain itu juga menginginkan agar semua layanan kesehatan di Palopo wajib terkareditasi. (hwn)