PALOPO — PORKOT Palopo 2018 resmi ditutup, Sabtu sore 22 Desember 2018 di pelataran GOR Lagaligo, Palopo. Perhelatan olah raga yang sudah berlangsung selama enam hari itu ditutup oleh Kepala Inspektorat H Samil Ilyas.
Tampil sebagai juara umum di pesta olahraga tahunan antar kecamatan ini adalah Kecamatan Mungkajang yang meraih 5 emas, 1 perak dan 2 perunggu.
Juara umum kedua di PORKOT 2018 ini adalah Kecamatan Wara Timur. Wara Timur mengumpulkan pundi-pundi emas lewat Cabor Karate dan Basket, dengan formasi 4 emas, 4 perak dan 3 perunggu.
Sedangkan juara umum ketiga diraih oleh Kecamatan Wara Selatan yang mengoleksi 4 emas, 1 perak dan 4 perunggu.
Ketua KONI Palopo, Hairul Salim, menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh atlet, official dan stakeholder di 9 kecamatan.
“Saya apresiasi kita semua yang sudah menyukseskan PORKOT Palopo 2018 dengan segala kelebihan dan kekurangannya, kita bangga karena dari event ini terlihat bibit-bibit unggul meskipun baru 4 Cabor yang bisa kita akomodir, tetapi insya Allah di tahun-tahun mendatang KONI Palopo berusaha sekuat tenaga untuk menambah jumlah Cabor,” ucap Hairul Salim.
Samil Ilyas mewakili Walikota berharap ajang ini dapat secara rutin terselenggara setiap tahunnya. (rls)