Terungkap, MC Menangis Membaca Judul Inovasi Alm. Anjas Rusli sebagai Penerima Penghargaan Top 30

271
ADVERTISEMENT

Luwu Utara–Baru-baru ini ada 4 inovasi Luwu Utara yang mendapatkan penghargaan Top 30 Inovasi Pelayanan Publik Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2020. Empat penghargaan itu, masing-masing Kampung Penyelamat Jiwa (Dinas Kesehatan dengan inovator Andi Bahtiar), Smart BUMDes (Dinas PMD/Misbah), Sipena (BPBD/Mujahid), dan Penjaga Jumpa Berlian (Kecamatan Sukamaju Selatan/Anjas Rusli).

Inovasi yang disebut terakhir adalah karya almarhum Anjas Rusli, sang pemilik inovasi TOP 40, ANC Hipnoterapi, yang telah mendapat pengakuan Indonesia sebagai inovasi “outstanding” alias terpuji. Namun, ada yang luput dari perhatian ketika master of ceremony (MC) membaca judul inovasi pemenang penghargaan Top 30. Saat inovasi almarhum Anjas Rusli, Jumpa Berlian, dibacakan, MC terlihat terharu sambil menahan tangisnya.

ADVERTISEMENT

Kabag Organisasi Setda Lutra, Muhammad Hadi, yang hadir dalam pemberian penghargaan, mengungkap hal itu. “Ini persembahan terakhir beliau untuk Luwu Utara. Bahkan saat MC membacakan judul inovasinya kemarin, MC tidak bisa menahan rasa harunya di depan para inovator dan hadirin lainnya,” ungkap Hadi, Sabtu (14/11/2020).

Terkait penghargaan Top 30, Hadi mengatakan bahwa ini adalah bentuk apresiasi Pemprov atas komitmen Pemda Lutra menciptakan inovasi setiap tahun melalui program one agency one innovation.

ADVERTISEMENT

“Inovasi yang kita ciptakan tidak sekadar meraih target di kompetisi, tapi bagaimana membuat perubahan yang lebih baik dalam pemberian pelayanan kepada masyarakat,” jelas Hadi. Hadi mengatakan, komitmen Pemda Lutra dalam menciptakan inovasi termuat dalam 8 area perubahan Reformasi Birokrasi yang salah satunya melakukan perubahan terhadap pelayanan publik dengan mendorong penciptaan inovasi. “Terima kasih kepada para inovator yang telah mendapatkan penghargaan. Semoga ini bisa ditingkatkan lagi,” tandasnya.

Sementara itu, Umar Cekka, yang hadir mewakili almarhum Anjas Rusli menerima penghargaan Top 30 inovasi pelayanan publik tingkat provinsi Sulsel, tak bisa menyembunyikan rasa haru yang begitu mendalam saat mewakili almarhum menerima penghargaan tersebut. “Untukmu inovatorku, almarhum bapak Anjas Rusli. Karyamu telah dinilai sebagai inovasi terbaik di Sulsel, Penjaga Jumpa Berlian, Jumat Pagi Bersih Lingkungan, kecamatan Sukamaju Selatan (Sultan),” kata Umar yang juga Sekretaris Kecamatan Sukamaju Selatan ini. (LH)

ADVERTISEMENT