Agenda FKN, Dinas Perikanan Luwu Matangkan Persiapan Maccera Tasi’

533
ADVERTISEMENT

LUWU – Dinas Perikanan dan Kelautan Kab. Luwu sedang mempersiapkan Pincara dan Ance untuk acara adat maccera tasi. Kegiatan kebudayaan itu sendiri merupakan rangkaian Festival Kraton Nusantara (FKN) XIII tahun 2019.

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan, Andi Fatahilla mengatakan, semua bahan untuk membuat Pincara dan Ance sudah siap. Pekerja juga telah memulai pekerjaan mereka, kemungkinan pekerjaan akan selesai dalam sepekan.

ADVERTISEMENT

“Dari hasil peninjauan, semua bahan yang diperlukan untuk membuat Pincara dan ance, semuanya sudah siap, para pekerja juga sudah memulai pekerjaan mereka,” kata A. Fatahillah saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (26/8/2019).

“Ance yang terpasang ditengah laut, untuk ritual adat maccera tasi sudah berdiri dengan ukuran 3×3 meter, kalau atap dan lantai ance itu sendiri dalam tahap pemasangan,” tambahnya.

ADVERTISEMENT

Rencananya, acara adat maccera tasi tersebut akan dilalsanakan di Kabupaten Luwu, Belopa pada tanggal 10 september 2019, dan akan dihadiri sebanyak 200 raja-raja dan permaisuri se-Nusantara. Bahkan FKN juga akan dihadiri raja dari negara sahabat. (fit/liq)

ADVERTISEMENT